Siswa SMA bukit kembali meraih prestasi di bidang olahraga. Dalam gelaran Bupati Cup Tuban tahun ini delapan medali berhasil didapatkan. Medali tersebut berasal dari cabor Judo, Taekwondo, Petanque dan atletik (lompat jauh).
Tahun ini kompetisi olahraga khusus pelajar tersebut digelar selama November-Desember. Seperti tahun sebelumnya, SMAN 1 Singgahan mengirimkan atlet binaan. Hasilnya siswa SMAN 1 Singgahan berhasil menambah koleksi medali. berikut nama-nama siswa dan prestasinya;
1. Rio aditya juara 2 Judo dari kelas bebas putra dan Juara 3A dari kelas -60kg.
2. Latifa Ayu Palupi juara 3A Judo dari kelas -50kg putri.
3.Jennia Hanurrullifea Juara 1 Taekwondo
4. Ika Nuril Haibah Agustina Juara 2 Taekwondo
5.Afidatul Aulia Juara 1 Taekwondo
6. Yolla Adelina Febrianti Juara 2 lompat jauh
7. Pim Mei Rahmawati dan Tyska Amelia Tri Wardani juara 2 petanque Double Woman
Deretan prestasi tersebut tidak bisa dilepaskan dari pembinaan atlet yang dilakukan sekolah. Sejak awal sekolah memfasilitasi pembinaan atlet. Program pembinaan atlet terutama melalui ekstrakulikuler. Dibina oleh Ibu Wiwik Niklastri dan Bapak Usdika Siswanto, ekstrakulikuler olahraga SMAN 1 Singgahan menjadi lumbung prestasi sekolah
Sekolah juga memberi siswa akses untuk bergabung dengan klub olahraga. Hal itu menjadi motivasi tambahan bagi siswa yang ingin menjadi atlet profesional. Akses mengikuti perlombaan juga dibuka lebar. Dalam tahun ini saja, SMAN 1 Singgahan mengirimkan atlet untuk bertanding di ajang bergengsi Porprov, Kejurprov dan Bupati Cup.
***
Redaksi