Tak hanya PORKAB saja, pada Piala Bupati XVI Cabor Tenis Meja siswi SMAN 1 Singgahan berhasil meraih juara 3. Pada Piala Bupati XVI Cabor Atletik SMAN 1 Singgahan mengirim 8 siswa siswinya. Sayangnya pada perlombaan kali ini SMAN 1 Singgahan belum berkesempatan memborong medali lagi dan hanya membawa pulang 1 medali emas, yaitu dari kategori Lompat Jauh. Meskipun begitu, semangat para siswa yang mengikuti perlombaan kemarin tak pernah surut justru semangat itu dijadikan sebuah motifasi untuk kedepannya.

Medali tak hanya diperoleh dari bidang olahraga saja, ada satu siswa yang bernama Anam Kurnia Bakti berhasil menjuarai perlombaan melukis yang digelar di Kodim Tuban. Anam berhasil mendapatkan Juara harapan 1 dalam perlombaan kemarin, dengan mengusung tema Kemanunggalan TNI rakyat. Kemudian siswa tersebut lanjut ke babak selanjutnya di tingkat Korim. Di tingkat Korim Anam mendapatkan peringkat 8, bisa masuk sepuluh besar menjadi kebanggaan yang luar biasa dan hal ini menjadi motivasi bagi Anam untuk terus maju.

Bukan hanya siswanya yang berprestasi, di tahun 2021 Bapak dan Ibu Guru pun banyak yang meraih penghargaan. Seperti Pak Nurhayan yang meraih Penghargaan Guru Tidak Tetap (GTT) Berprestasi SMA Berdedikasi Tahun 2021. Dan ada juga Bu Lia Dwi Nurwulansari yang mendapatkan juara 3 Lomba Menulis Artikel Bahasa Jawa dalam rangka hari jadi Tuban yang ke-728. Luar biasa sekali bukan.

Halaman berikutnya

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top